Update Google Page Rank

Pagerank google memang sangat diperlukan oleh seorang pemilik blog atau web yang berkonsentrasi pada pemasangan backlink serta bagi yang mengikuti program paid to review.
Backlink maupun page to review biasanya salah satu persyaratannya adalah web atau blog yang ber page rank tidak kurang dari 3 sehingga para pemilik blog berlomba-lomba untuk meningkatkan pagerank web blognya karena dengan meningkatnya pagerank tentu meningkatkan juga penghasilan dengan mengikuti program paid to review ataupun memasang backlink.

Pertamanya sih belum tau apa benar google page rank sudah melakukan update ranking blog saya, setelah menelusuri beberapa blog akhirnya apa yang ditunggu-tunggu itu datang juga. Kali ini google mengupdate ranking web blog pada akkhir bulan oktober 2009. Di antara blog sayang yang meningkat ranking googlenya namun masih ada juga yang tidak mengalami peningkatan.

Sebenarnya google membutuhkan waktu yang lama untuk mengupdate pagerank pada kali ini karena seingat saya google pagerank mengupdate ranking web blog yang terakhir kira-kira 4 (empat) atau (5) bulan yang lalu.



Pada update pagerank kali ini blog Belajar Ilmu Komputer tidak mengalami peningkatan rankingnya yang sampai saat ini masih berada di rank 2. Namun ada beberapa blog saya yang sebelumnya belum memiliki pagerank kali ini meningkat menjadi pagerank 1 hitung-hitung lumayanlah daripada tidak sama sekali.

3 comments:

ikwan said...

bagaimana cara meningkatkan page rank?

BIK said...

Cara meningkatkan page rank sudah pernah saya posting sebelumnya dan silahkan dibaca di sini semoga bisa membantu...

Salafeyoon said...

syukron

Post a Comment

Bagaimana menurut anda tentang artikel ini, Berikan Komentar anda di sini... komentar spam akan dihapus

Pengikut Belajar Ilmu Komputer